Penentuan Insentif Operator Pengiriman Barang di Pabrik Makanan dan Minuman Skala Nasional dengan Pertimbangan Produktivitas dan Beban Kerja

Main Article Content

Kamil Riyadi Alam Situmeang
Andrijanto Andrijanto
Victor Suhandi

Abstract

Pekerjaan pengiriman barang pada sebuah pabrik makanan dan minuman berskala nasional adalah memasukkan barang-barang yang sudah dikemas dari gudang barang jadi ke dalam truk pengiriman. Perusahaan ingin meningkatkan kinerja bagian pengiriman barangan dengan memberikan insentif bagi pekerjanya. Akan tetapi perusahaan belum memiliki patokan dalam memberikan insentif. Sesuai dengan keinginan perusahaan maka tujuan penelitian ini adalah untuk menentukan intensif pekerja bagian pengiriman dengan ketentuan produktivitas melebihi 75% dan beban kerja yang melebihi 100%. Oleh karena itu, penelitian ini mengamati aktivitas dari tiga operator inspeksi dan empat pengemudi forklift. Produktivitas akan dihitung menggunakan metode work sampling dan beban kerja dihitung menggunakan workload analysis. Hasil perhitungan tiga operator inspeksi menghasilkan rata-rata untuk produktivitas tidak mencapai 75% (rata-rata=62%) dan beban kerja kurang dari 100% (rata-rata=87%). Sedangkan empat pengemudi forklift memiliki rata-rata produktivitas dan beban kerja yang melebihi ketentuan, yaitu 82% dan 115%. Hasil ini menunjukkan operator inspeksi tidak mendapatkan insentif. Agar operator inspeksi mendapatkan insentif diusulkan mempekerjakan 2 operator dengan rata-rata produktivitas dan beban kerja usulan masing masing adalah 92.3% dan 130%.

Downloads

Download data is not yet available.

Article Details

How to Cite
Situmeang, K. R. A., Andrijanto, A., & Suhandi, V. (2023). Penentuan Insentif Operator Pengiriman Barang di Pabrik Makanan dan Minuman Skala Nasional dengan Pertimbangan Produktivitas dan Beban Kerja. Journal of Integrated System, 6(2), 164–173. https://doi.org/10.28932/jis.v6i2.7823
Section
Articles

References

Andriani, D.P., Anugrah, B. and Islami, A.D. (2017) ‘Aplikasi metode work sampling untuk menghitung waktu baku dan kapasitas produksi pada industry keramik‘, in Prosiding Seminar Nasional IENACO, pp. 151-158.

Anggraeni, L.K. and Prabowo, R. (2015) ‘Analisis beban kerja untuk menentukan jumlah karyawan optimal (studi kasus: PT. Sanjayatama Lestari Surabaya)’, in Prosisding Seminar Nasional Sains dan TeknologiTerapan III, pp. 225-232

Cevikcan, E. and Kilik H.S. (2016) ‘Tempo rating approach using fuzzy rule based system and Westinghouse Method for the assessment of normal time’, International Journal of Industrial Engineering, 23(1), pp. 49-67.

Diniati, D. and Ariska, I. (2017) ‘Penentuan jumlah tenaga kerja berdasarkan waktu standar dengan metode work sampling di stasiun repair overhaul gearbox (studi kasus: PT. IMECO Inter Sarana)’, Jurnal Hasil Penelitian dan Karya Ilmiah dalam Bidang Teknik Industri, 3(1), pp. 1-6.

Dzakwan, B.R., Pramono, S.N.W., and Rumita, R (2020) ‘Perancangan sistem penilaian kinerja karyawan pada operator divisi corrugated carton box berbasis human resource scorecard dan kompetensi Spencer’, Industrial Engineering Online Journal, 9(3). Available at: https://ejournal3.undip.ac.id/index.php/ieoj/article/view/33016/26380 (Accessed: 1 November 2023).

Hermanto and Widiyarini (2020) ‘Analisis beban kerja dengan metode workload analysis (WLA) dalam menentukan jumlah tenaga kerja optimal di PT. INDOJT’, Performa: Media Ilmiah Teknik Industri, 19(2), pp. 247-256.

Heizer, J., Render, B. and Munson, C. (2017) Operation management - sustainability and supply chain management. 12th edn. U.S.: Pearson.

Lukodono, R.P. and Ulfa, S.K. (2017) ‘Determination of standard time in packaging processing using stopwatch time study to find output standard’, Journal of Engineering and Management Industrial System, 5(2), pp. 87-94.

Nathania, Y. (2018) ‘Pengaruh budaya organisasi dan komitmen organisasional terhadap kinerja karyawan pada Warunk Upnormal Surabaya’, AGORA, 6(1), pp. 1-9.

Ramadhani, A.S. (2020) ‘Pengukuran waktu baku dan analisis beban kerja untuk menentukan jumlah optimal tenaga kerja pada proses cetak produk lipstick’, Operations Excellence, 12(2), pp. 177-188.

Wibawa, R.P.N., Sugiono, and Efranto, R.Y. (2014) ‘Analisis beban kerja dengan metode work load analysis sebagai pertimbangan pemberian insentif pekerja (studi kasus di bidang PPIP PT. Barata Indonesia (Persero) Gresik’, Jurnal Rekayasa dan Manajemen Sistem Industri, 2(3,) pp. 672-683.

Zaputri, A.R., Rahardjo, K. and Utami, H.N. (2013) ‘Pengaruh insentif material dan non material terhadap kepuasan kerja dan kinerja karyawan (studi pada karyawan produksi cetak PT. Temprina Media Grafika di Surabaya)’, Jurnal Administrasi Bisnis, 2(2), pp. 174-181.