Studi Eksperimental Geser Blok pada Batang Tarik Kayu Indonesia

Authors

  • Nessa Valiantine Diredja
  • Bambang Suryoatmono

DOI:

https://doi.org/10.28932/jts.v12i2.1418

Keywords:

geser blok, batang tarik, sambungan kayu.

Abstract

Salah satu kegagalan yang dapat terjadi pada suatu sambungan baja atau kayu adalah kegagalangeser blok. Penelitian ini mempelajari geser blok pada batang tarik kayu Indonesia. Ujieksperimental pada penelitian ini menggunakan 3 jenis kayu yang berbeda yaitu Sengon, AkasiaMangium, dan Meranti Kuning. Jumlah benda uji yang dibuat adalah 3 benda uji untuk masingmasing jenis kayu. Sambungan kayu adalah sambungan geser ganda dengan menggunakan alatsambung batang baja berulir berdiameter 10 mm. Jarak-jarak baut minimum setiap benda ujidibuat sesuai ketentuan SNI 7973:2013. Berdasarkan hasil perhitungan sambungan geser ganda,didapatkan hasil analisis bahwa kegagalan sambungan kayu yang terjadi adalah kegagalan tumpupada komponen utama kayu akibat tertekan alat sambung namun hasil pengujian eksperimentalmenunjukkan terjadinya keruntuhan geser blok pada sambungan kayu. Hasil kuat tarik dari ujieksperimental dan perhitungan menggunakan persamaan pada SNI 7973:2013 memiliki persenbeda antara 41,1% - 50,5% untuk Sengon, 47,2% - 48,1% untuk Akasia Mangium, dan 34,2% -47,7 % untuk Meranti.

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2019-03-29

How to Cite

Diredja, N. V., & Suryoatmono, B. (2019). Studi Eksperimental Geser Blok pada Batang Tarik Kayu Indonesia. Jurnal Teknik Sipil, 12(2), 99–110. https://doi.org/10.28932/jts.v12i2.1418