Analisis Risiko Jalan Tol Tahap Pra Konstruksi (Studi Kasus Jalan Tol Pekan Baru-Dumai)

Authors

  • Ari Sandhyavitri
  • Niko Saputra

DOI:

https://doi.org/10.28932/jts.v9i1.1366

Keywords:

analisis risiko, identifikasi, probabilitas, dampak, spss, @risk project

Abstract

Kota Pekanbaru dihubungkan melalui jalan menuju Kota Dumai, di Propinsi Riau yangmerupakan ruas jalur penting di Sumatera, dengan kondisi jalan 2 lajur 2 arah yang diprediksi akanmengalami overcapacity pada tahun 2015. Untuk memperlancar transportasi antara kedua kotatersebut maka direncanakanlah pembangunan jalan tol. Untuk itu perlu dilakukan identifikasirisiko pembangunan jalan tol ini sebagai salah satu bagian dari analisis kelayakannya. Penelitianini bertujuan mengidentifikasi dan mengukur besaran probabilitas risiko dan dampak risikopembangunan jalan tol ini pada tahap pra-konstruksinya. Analisis risiko yang mungkin terjadi jugadikuantifikasi dalam bentuk probabilitas dengan melakukan simulasi menggunakan software@Risk Project. Diidentifikasi 5 faktor utama risiko pada proyek ini yaitu: risiko perizinan, studikelayakan, desain, pembebasan lahan dan investasi. Besar probabilitas risiko yang diukur padaproyek jalan tol pada tahap pra konstruksi ini lebih kecil dibandingkan parameter yang dikeluarkanoleh Puslitbang PU. Hal ini disebabkan kondisi masyarakat Riau yang relatif lebih kondusif dalampembangunannya. Dari hasil simulasi diperoleh nilai rata-rata (mean value) pembangunan proyekini adalah Rp. 819,65 Milyar dengan rentang nilai rencana anggaran pembiayaan dari Rp. 783,07Milyar sampai Rp. 847,10 Milyar. Dampak risiko terhadap kenaikan rencana anggaran biayainvestasi sebesar 12,37% (Rp 102,24 Milyar) dengan faktor risiko sebesar 0.590 maka tergolongberisiko sedang. Risiko yang paling sensitif adalah (i) Ketersediaan lahan, (ii) Proses ganti rugi,(iii) Penolakan Masyarakat, (iv) Banyaknya calo tanah, dan (v) sumber pendanaan yang belumjelas. Maka mitigasi resiko dapat difokuskan pada lima parameter diatas.

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2019-03-27

How to Cite

Sandhyavitri, A., & Saputra, N. (2019). Analisis Risiko Jalan Tol Tahap Pra Konstruksi (Studi Kasus Jalan Tol Pekan Baru-Dumai). Jurnal Teknik Sipil, 9(1), 1–19. https://doi.org/10.28932/jts.v9i1.1366